Daftar harga mesin las listrik 900 watt mungkin perlu Anda ketahui sebelum Anda melakukan pembelian. Karena hal ini bisa menjadi bahan pertimbangan bagi Anda untuk memilih mesin mana yang ingin Anda beli. Dengan adanya berbagai pertimbangan ini, maka diharapkan Anda bisa memilih mesin las listrik yang bagus dan murah. Tidak hanya dalam dunia kelistrikan, las listrik ini juga digunakan untuk berbagai usaha. Karena fungsinya sebagai penyambung logam, maka mesin ini banyak digunakan para pengusaha yang bergerak dalam bidang pembuatan terali, lemari aluminium, bengkel dan beberapa usaha lain yang berhubungan dengan sambung menyambung besi atau logam.
Harga Mesin Las Listrik Beberapa Merk
Mesin las listrik mampu mengeluarkan panas yang sangat tinggi sehingga dapat melelehkan besi dan logam. Hal ini dimanfaatkan dengan baik oleh manusia untuk menyambung benda logam yang satu dengan lainnya. Karena banyak pihak yang sangat membutuhkannya, maka beberapa perusahaan mengeluarkan mesin las listrik dengan berbagai variasi harga. Nah, jika Anda penasaran dengan harga-harganya, simak informasi harga dan spesifikasinya berikut ini.
1. Mesin las listrik Riland Inverter ARC-160
Mesin ini memiliki busur api yang cukup stabil namun memiliki percikan api yang sedikit. Dilengkapi dengan pelindung otomatis dari kelebihan tegangan serta arus, jjangkauannya lebih luas dari mesin yang lain untuk voltase input 220v. Bisa dipastikan mesin ini hemat listrik. Jika Anda membeli mesin ini, telah disertai dengan tang las, tali selempang, tang massa, buku manual dan kartu garansi. Berat mesin ini mesin ini mencapai 7 kg, dan Anda bisa membelinya dengan harga 3,5 juta rupiah.
2. Mesin las listrik Multipro Inverter MMA-120 G-KR
Mesin ini merupakan salah satu mesin las listrik yang bisa Anda pilih. Karena telah memakai teknologi inverter sehingga bisa dipastikan irit daya, yaitu hanya 900 W. Mesin ini juga dirancang portabel sehingga praktis dan output arus listrik 20 hingga 120 A. Di dalam mesin ini juga telah dipasang digital display yang berguna untuk mengecek output arus listrik saat Anda melakukan pengelasan. Meskipun voltase listrik mengalami naik turun atau menggunakan genset, mesin ini tetap bisa bekerja dengan baik. Pembelian mesin ini akan dilengkapi dengan kabel las, tang massa, topeng las, tali selempang serta tang las, dan Anda hanya membayar 1 juta 250 ribu untuk membelinya.
3. Mesin las Lakoni Inverter Falcon 120e
Sama seperti mesin las diatas, mesin ini juga irit daya, karena penggunaan listrik hanya 900 w saja. Selain itu, bobotnya yang ringan juga merupakan salah satu kelebihannya sehingga bisa dibawa ke mana-mana dengan mudah. Output arus listrik antara 20 hingga 120A dan telah dipasang digital display. Untuk membelinya, siapkan uang sebesar 1,1 jutaan saja.
Setelah melihat daftar harga mesin las listrik 900 watt ini maka Anda bisa mempertimbangkan mesin seperti apa yang cocok dengan kebutuhan dan kantong Anda.