Cara Menghapus Akun Moonton Pada Mobile Legends

Cara menghapus akun Moonton - Setelah permainan COC atau Clash of Clans yang sempat hits dan membuat gempar para gamers, kini hadir permainan ML atau Mobile Legends yang menarik banyak peminat gamers untuk memainkannya. Jika Anda berkunjung ke tempat nongkrong atau cafe dan banyak menemukan orang yang menggunakan HP miring (sebutan anak muda yang saat ini sedang hits), kemungkinan besar mereka sedang bermain game yaitu mobile legends. Hampir setiap orang terutama para gamers telah menjajal dan ketagihan dengan permainan mobile legends yang memanfaatkan karakter para hero dari berbagai negara. Pada permainan mobile legends, Anda beserta tim harus berperang menghancurkan pertahanan benteng serta mengahabisi pasukan mereka untuk meraih kemenangan.

Game mobile legends memudahkan Anda untuk dapat bermain bersama teman-teman baik menjadi lawan ataupun kawan dalam peperangan cukup dengan cara menginvite id mereka. Cara membuat akun pada permainan mobile legends sangat mudah, Anda harus mempunyai akun google atau facebook terlebih dahulu agar dapat digunakan untuk mengaitkan akun. Akun yang dikaitkan tersebut nantinya berfungsi sebagai tempat backup data permainan, agar Anda tetap bisa mengakses akun mobile legends ketika HP hilang atau rusak. Selain akun google dan facebook, kini Anda juga bisa mendaftar mobile legends menggunakan akun moonton yang dimiliki.

Langkah Mudah Cara Menghapus Akun Moonton


Apabila telah membuat akun mobile legends atau bind menggunakan akun moonton, Anda juga dapat meng-unbind atau menghapus akun moonton tersebut jika diinginkan. Jika Anda ingin menjual HP dan mengganti dengan yang baru, tentunya Anda harus menghapus akun mobile legends yang ada pada HP Anda agar data permainan mobile legends tidak digunakan oleh pembeli baru. Namun untuk meng-unbind akun tersebut Anda tidak dapat melakukannya pada akun permainan mobile legends, melainkan Anda bisa melakukan unbind pada akun moonton melalui pengaturan smartphone masing-masing. Anda dapat mengikuti langkah-langkah cara menghapus akun moonton yang akan dijelaskan sebagai berikut.

1. Nyalakan smartphone Anda, kemudian masuk ke Setelan atau Pengaturan smartphone.

2. Pilih Setelan Aplikasi atau Manager Aplikasi atau Aplikasi Terinstall.

3. Lalu pilih dan klik pada aplikasi Mobile Legends yang telah terinstall pada HP Anda.

4. Pilih Hapus Data dan untuk menghapus data mobile legends yang tertaut pada akun moonton.

5. Back dari menu tersebut kemudian lakukan pencarian aplikasi Google Play Games.

6. Klik Hapus Data kembali kemudian Ok.

7. Lakukan pencarian lagi untuk Google Play Service.

8. Klik Hapus Data kemudian Ok.

Jika Anda telah selesai mengikuti langkah-langkah tersebut, silahkan masuk ke aplikasi mobile legends, dapat dipastikan Anda akan disuruh melakukan login atau pendaftaran nickname yang menandakan bahwa akun moonton pada permainan tersebut telah berhasil dihapus. Jika sewaktu ketika Anda ingin menggunakan akun moonton kembali, Anda tidak perlu khawatir karena data permainan mobile legends masih tersimpan pada akun moonton. Anda hanya perlu melakukan login mobile legends menggunakan akun moonton yang sebelumnya telah di unbind dan data permainan mobile legends Anda sebelumnya akan kembali.

Mudah bukan langkah-langkah cara menghapus akun moonton pada mobile legends? Semoga artikel ini dapat bermanfaat untuk para pembaca dan mudah untuk cara pengaplikasiannya. Jangan lupa untuk mengingat username serta password Anda untuk memudahkan proses login akun moonton maupun mobile legends pada smartphone Anda.